gambar resep masakan balado cumi
Resep masakan indonesia-BALADO CUMI
Sebelum saya bahas lebih lanjut tentang resep masakan baladocumi,ada baiknya kalau saya akan berikan sedikit celoteh buat
anda anda semua.
Gini lo,,saya tu pernah baca artikel,bahawa ada beberapa alasan
mengapa suami kurang betah di rumah.Nah,salah satu di antaranya adalah karena sang istri tidak pandai memasak.Oleh karena itu agar
suami sampean betah di rumah dan gak suka cari makan di luar.adabaiknya kalau sampean belajar memasak sendiri.
Banyak sekali menu masakan indonesia yang bisa kita buat semdiri di rumah tanpa harus ngeluarin banyak duit,di antaranya adalah
masakan balado cumi.
Baikalah,sekarang mari kita simak resep dan cara membuat
BALADO CUMI
BAHAN BAHAN:
* 700 gr cumi segar ukuran sedang
* 50 gr daun kemangi
* 2 lembar daun salam
* 1 cm lengkuas memarkan
* 1 batanga serei ambil bagaian putihnya, memarkan
* 1 ruas jahe memarkan
* 100 cc air kaldu
* 2 buah jeruk nipis
* garam secukupnya
Bumbu di haluskan:
* 8 siung bawang merah
* 4 siung bawang putih
* 7 buah cabai merah
* 10 buah cabai rawit
* 5 butir kemiri
* 1/2 sdt kencur bubuk
* 2 sdt kunyit bubuk
* garam secukupnya
Cara mengolah:
1-bersihkan cumi,lumuri dengan air jeruk nipis dan garam,biarkan
selama 15 menit.
2-tumis bumbu halus,masukkan serei daun salam jahe dan garam,
aduk sampai rata.
3-masukkan cumi,tambahkan sedikit air,aduk rata dan diamkan
sampai air agak berkurang.
4-masukkan kemangi,aduk sebentar,angkat dan sajikan.
Nah begitulah resep dan cara membuat balado cumi semoga bermanfaat dan selamat mencoba...
0 komentar:
Posting Komentar